Mitrapolisi/ YOGYAKARTA - Menteri Dalam Negeri RI Cahyo Kumolo membuka
Pekan Olahraga Nasional Korps Pegawai Republik Indonesia (Pornas Korpri) XIV
Tahun 2017 mulai tanggal 1 hingga 8 November 2017 di Gor Among Togo Jalan
Cendana, Umbulharjo Yogyakarta, Kamis (2/11/17).
Diungkapkan dalam sambutannya, pelaksanaan Pornas Korpri ini
tujuan utamanya tidak hanya mencari siapa yang menang dan yang kalah. Tetapi
untuk membangun kebersamaan, solidaritas dan gotong royong di jajaran PNS baik
dalam lingkup pemerintah provinsi, kabupaten/kota dan lembaga-lembaga lainnya.
Menurutnya, penyelenggaraan Pornas Korpri dapat menyemarakan
suasana di negara kita untuk menyambut Asian Games tahun depan di Palembang -
Jakarta. Diharapkan juga event ini dapat menghasilkan bibit atlet olahraga yang
berkualitas dan terbaik.
Pornas Korpri dilaksanakan setiap empat tahun sekali yang
diikuti oleh para Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Indonesia. Diikuti oleh 34
kontingen pemprov, 29 kementrian dan lembaga pemerintah non kementerian. Provinsi
Jawa Barat sendiri keluar menjadi Juara Umum di Pornas Korpri XIII Tahun 2013,
mengumpulkan 7 emas, 4 perak dan 5 perunggu di Manado, Sulawesi Utara.
Ketua Umum Korpri Pusat Zudan menyelipkan beberapa pesan
pada pembukaan Pornas Korpri XIV. Diantaranya pada Forkominda, tolong dukung
kami seluruh PNS di Indonesia agar melaksanakan tugas dengan baik. Selanjutnya
pada Gubernur DIY dan panitia lokal, mari kita tuntaskan tugas mulia kita untuk
mempersatukan dan mempererat seluruh PNS di Indonesia melalui Pornas Korpri.
Terakhir, ungkap Zuldan, dirinya berpesan pada seluruh atlet
yang akan bertanding bahwa kemenangan bukan yang pertama dan utama. Tetapi jauh
lebih penting adalah para atlet dapat menunjukkan teknik pertandingan yang
terbaik.
Dalam mendukung para atlet Jawa Barat, Netty Heryawan
sebagai pengarah Kontingen Jawa Barat hadir memberikan semangat. Diharapkan
Netty dengan tekad yang kuat dapat meraih kembali Juara Umum Jawa Barat di
tahun ini. Dengan menyandingkan berbagai prestasi dibidang olahraga, tahun lalu
kita menjadi juara umum PON XIX dan Peparnas XV.
"Maka sangat layak jika prestasi yang telah ditorehkan,
dapat disempurnakan dengan kemampuan ASN Jawa Barat untuk membukukan kemenangan
di Pornas Korpri XIV di akhir tahun 2017," ujarnya.
"Karena kita meyakini kemajuan sebuah bangsa pasti
berbanding lurus dengan capaian prestasi olahraganya. Sebuah bangsa yang kuat
pasti dilatarbelakangi SDM nya sehat dan bugar, sehingga dapat dikatakan
olahraga menjadi salah satu target pembangunan," katanya.
Sementara itu, Ketua DPP Korpri Provinsi Jawa Barat, Guntoro
menuturkan ASN sebagai ujung tombak penyelenggaraan pembangunan harus sehat dan
bermentalitas kuat. Maka dalam Pornas Korpri ini ASN dapat mengimplementasikan
nilai-nilai yang didapat dalam pertandingan seperti sportifitas, kejujuran,
berani, pantang menyerah dan rela berkorban.
Pembinaan yang dilakukan tentunya bukan seperti membalikkan
telapak tangan. Banyak tahapan dalam menyeleksi para atlet mulai dari
Porpemprov dan Porpemda yang dilaksanakan tiap tahunnya di Jawa Barat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar