Senin, 31 Oktober 2016

WAGUB JABAR BERI PENGARAHAN PADA APEL PAGI BAGI PNS PEMPROV JABAR

Mitrapolisi/
BANDUNG-Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar, memimpin apel Senin pagi Pegawai Negeri Sipil (PNS) lingkup Pemerintah Provinsi Jawa Barat, di halaman Gedung Sate Bandung, Senin (31/10/2016).

Wagub Deddy Mizwar menyatakan, apel yang dilakukan setiap Senin pagi tersebut, bukan hanya sekadar agar PNS terlihat datang pagi, akan tetapi apel perlu diadakan untuk menstimulus kedisiplinan PNS.

"Kedua, apel ini juga untuk menyegarkan kembali komitmen PNS untuk melayani masyarakat Jawa Barat dengan sebaik-baiknya, menciptakan sebuah kinerja yang efektif yang bermanfaat bagi masyatakat," kata Wagub.

Lewat apel menurut Deddy, akan mendorong PNS untuk disiplin waktu, efektivitas kinerja, dan efisiensi pelayanan terhadap masyarakat.

Karena menurutnya, "Pada dasarnya kita semua ini bekerja di Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat sesungguhnya adalah bekerja untuk kepentingan masyarakat Jawa Barat," ujarnya.


"Mudah-mudahan bukan TPP saja yang besar, tapi Insya Allah pahalanya juga besar. Terima kasih atas kedisiplinan dan juga komitmen kita bersama, mudah-mudahan kita bisa berikan yang terbaik bagi Jawa Barat dan bagi Indonesia," tuturnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar